• Berita Hari Ini
  • Warta
  • Historia
  • Rupa
  • Arena
  • Pariwara
  • Citra
Kaltim Kece
  • ARENA
  • OLAHRAGA
  • Dukungan Fans Jadi Kartu As Borneo FC Jelang Laga Melawan PSM Makassar di Perempatfinal

ARENA

Dukungan Fans Jadi Kartu As Borneo FC Jelang Laga Melawan PSM Makassar di Perempatfinal

Borneo FC tampil meyakinkan pada babak penyisihan. Laga berat menjamu PSM Makassar menanti di perempatfinal. 
Oleh Giarti Ibnu Lestari
29 Juni 2022 03:11
ยท
2 menit baca.
Laga antara Borneo FC (oranye) melawan RANS Nusantara.
Laga antara Borneo FC (oranye) melawan RANS Nusantara.

kaltimkece.id Sorai kegembiraan tumpah-ruah di Stadion Segiri, Samarinda. Tim tuan rumah, Borneo FC, mencetak gol ketiga yang tak mampu dibalas RANS Nusantara FC hingga peluit panjang berbunyi. Kemenangan telak itu memastikan tim Pesut Etam merebut juara grup B babak penyisihan grup Piala Presiden 2022. 

Selasa petang, 29 Juni 2022, poin penuh Borneo FC diraup lewat skor 3-0. Gol pembuka Borneo FC diawali tendangan bebas cantik Matheus Pato. Diikuti kemudian dua gol dari Stefano Lilipaly. Borneo FC pun berhak maju ke babak berikutnya menghadapi PSM Makassar, Ahad, 3 Juli 2022. 

Pelatih Borneo FC, Milomir Seslija, menilai bahwa pertandingan melawan RANS Nusantara adalah laga yang sangat keras. Kedua tim sama-sama beradu taktik. Faktor penentu keunggulan Borneo FC adalah pergantian pemain pada babak kedua. 

“Hasilnya memuaskan. Inilah sepak bola dan fans menikmatinya. Gol yang agresif dan banyak peluang,” tutur Milo mengomentari jalannya pertandingan. Kunci kemenangan Borneo FC adalah bermain bagus. 

_____________________________________________________PARIWARA

Sementara itu, arsitek RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, mengatakan bahwa anak asuhnya mampu menguasai pertandingan pada babak pertama. Akan tetapi, setelah cooling break di menit 30, pertandingan dikuasai tuan rumah.

"Ini pelajaran karena lawan mampu bermain menekan. Kami harus belajar bersabar menghadapi gaya bermain seperti ini. Kami terpancing emosi pada akhir babak pertama sehingga kehilangan konsentrasi,” jelasnya. 

Borneo FC kini berfokus menghadapi PSM Makassar. Kembali ke Milo, juru taktik berkebangsaan Bosnia itu mengatakan bahwa PSM adalah tim yang solid. Pada laga perempatfinal melawan PSM Makassar, Borneo FC bertindak sebagai tuan rumah dengan sistem single match. 

"Jadwal kami sangat padat. Fase grup terdiri dari lima tim sehingga kami harus memainkan empat laga. Berbeda dengan grup lain, satu tim hanya bermain tiga laga,” sebut Milo. Menurutnya, hal itu adalah tantangan. 

Setelah melewati tiga laga dalam durasi tujuh hari, skuad Borneo FC akan beristirahat. Kondisi para pemain Borneo FC disebut Milo dalam kondisi yang baik. Sementara dua nama yaitu Jonathan Bustos dan Diego Michels, masih menjalani pemulihan karena cedera otot. Keduanya diharapkan bisa tampil dalam waktu dekat. 

_____________________________________________________INFOGRAFIK

Milo juga memberi pendapat mengenai lawan selanjutnya yaitu PSM Makassar. Tim itu sangat berbahaya. Anak asuh Bernardo Tavares itu adalah tim dengan banyak pemain bagus dan berkualitas. Mereka sangat disiplin dan punya gaya main menekan. 

“Tentu ini laga yang sangat berat. Tapi, seperti yang biasa saya katakan, kami tidak takut jika seisi stadion penuh. Semangat dari suporter bisa menjadi stamina lebih bagi kami,” harapnya. (*)

Editor: Fel GM

Editor : Fel GM
borneo fc piala presiden
Iklan Above-Footer

Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi kaltimkece.id

Gabung Channel WhatsApp
  • Alamat
    :
    Jalan KH Wahid Hasyim II Nomor 16, Kelurahan Sempaja Selatan, Samarinda Utara.
  • Email
    :
    [email protected]
  • Phone
    :
    08115550888

Warta

  • Ragam
  • Pendidikan
  • Lingkungan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Humaniora
  • Nusantara
  • Samarinda
  • Kutai Kartanegara
  • Balikpapan
  • Bontang
  • Paser
  • Penajam Paser Utara
  • Mahakam Ulu
  • Kutai Timur

Pariwara

  • Pariwara
  • Pariwara Pemkab Kukar
  • Pariwara Pemkot Bontang
  • Pariwara DPRD Bontang
  • Pariwara DPRD Kukar
  • Pariwara Kutai Timur
  • Pariwara Mahakam Ulu
  • Pariwara Pemkab Berau
  • Pariwara DPMD Kutai Kartanegara

Rupa

  • Gaya Hidup
  • Kesehatan
  • Musik
  • Risalah
  • Sosok

Historia

  • Peristiwa
  • Wawancara
  • Tokoh
  • Mereka

Informasi

  • Kontak
  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
© 2018 - 2025 Copyright by Kaltim Kece. All rights reserved.