kaltimkece.id Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Berau punya dua proyek strategis di Kecamatan Tanjung Redeb pada tahun ini. Salah satunya melanjutkan revitalisasi jalan dan membangun fasilitas pelengkap Jalan Pulau Panjang dekat eks Hotel Cantika. Proyek berikutnya, melanjutkan revitalisasi jalan dan membangun fasilitas pelengkap Jalan Mangga I, Jalan Pemuda, dan Jalan Kartini.
Kepala Dinas PUPR Berau, Taupan; melalui Kepala Bidang Preservasi Jalan dan Jembatan, Junaidi, menjelaskan lebih rinci soal kedua proyek tersebut. Proyek di Jalan Pulau Panjang meliputi pembenahan saluran drainase sepanjang 50 meter. Proyek ini juga termasuk pembenahan sisi kanan Jalan Karomah sepanjang 110 meter.
“Saat ini, progres fisiknya sedang berjalan,” jelas Junaidi, Senin, 22 Agustus 2022.
Pembenahan saluran drainase juga dilakukan di Jalan Mangga I, Jalan Pemuda dan Jalan Kartini. Dinas Pekerjaan Umum akan melakukan pedestrian atau pemasangan saluran beton pra cetak. Proyek ini akan dikerjakan dalam waktu dekat. “Saat ini, kami sedang melakukan persiapan di lapangan untuk memulai pengerjaannya,” imbuhnya.
Kedua proyek tersebut, sambung Junaidi, memiliki nilai Rp 14.341.705.000. Ditargetkan, semua proyek tersebut rampung akhir tahun ini. “Mudah-mudahan, enggak ada kendala berarti dalam pengerjaannya sehingga bisa selesai tepat waktu,” ujarnya. (*)