• Berita Hari Ini
  • Warta
  • Historia
  • Rupa
  • Arena
  • Pariwara
  • Citra
Kaltim Kece
  • WARTA
  • KUTAI KARTANEGARA
  • Pemkab Kukar Renovasi 517 Rumah Tidak Layak Huni

WARTA

Pemkab Kukar Renovasi 517 Rumah Tidak Layak Huni

Pemkab berencana menaikkan anggaran renovasi RTLH sebesar Rp 50 juta per unit. Perusahaan swasta diharapkan membantu.
Oleh Aldi Budiaris
22 November 2022 05:57
ยท
1 menit baca.
Ilustrasi rumah tidak layak huni di Kukar.
Ilustrasi rumah tidak layak huni di Kukar.

kaltimkece.id Dinas Perumahan dan Permukiman Kutai Kartanegara sedang merenovasi 517 rumah tidak layak huni (RTLH) di Kecamatan Muara Kaman dan Samboja. Upaya ini dilakukan untuk mengentaskan kemiskinan di Kukar.

Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan Perumahan dan Permukiman Kukar, Andi Muhammad Yahya, menjelaskan, permukiman di Muara Kaman dan Samboja diprioritaskan untuk direnovasi. Pasalnya, berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), banyak warga kurang mampu tinggal di dua kecamatan tersebut.

“Pembangunannya sedang berjalan. Paling lambat pertengahan Desember 2022 selesai pengerjaannya,” jelas Andi.

Dalam renovasi ini, kata Andi, Pemkab Kukar mentransfer uang senilai Rp 20 juta ke rekening pemilik rumah yang direnovasi. Pemilik rumah kemudian memanfaatkan uang tersebut untuk membeli material bangunan. Selanjutnya, warga setempat bergotong royong merenovasi rumah.

“Rencananya, tahun depan anggarannya mau kami naikkan jadi Rp 50 juta per rumah, sesuai kemampuan daerah,” beber Andi.

Saat ini, sambung dia, ada 517 unit rumah yang direnovasi. Sebanyak 300 unit di antaranya berada di Samboja, sisanya di Muara Kaman. Program ini dipastikan berlanjut pada 2023 dengan target 1.000 rumah direnovasi di kecamatan lainnya di Kukar. Pemkab Kukar pun telah menyiapkan anggaran untuk tahun depan yakni sekitar Rp 50 miliar.

“Kami berharap, program ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang belum bisa memenuhi rumah layak huni. Kami juga berharap, ada kerja sama dari sektor lain, baik itu APBN, APBD, ataupun swasta lewat program tanggung jawab sosial perumahan,” ujar Andi. (*)

Editor : Surya Aditya
Iklan Above-Footer

Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi kaltimkece.id

Gabung Channel WhatsApp
  • Alamat
    :
    Jalan KH Wahid Hasyim II Nomor 16, Kelurahan Sempaja Selatan, Samarinda Utara.
  • Email
    :
    [email protected]
  • Phone
    :
    08115550888

Warta

  • Ragam
  • Pendidikan
  • Lingkungan
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Humaniora
  • Nusantara
  • Samarinda
  • Kutai Kartanegara
  • Balikpapan
  • Bontang
  • Paser
  • Penajam Paser Utara
  • Mahakam Ulu
  • Kutai Timur

Pariwara

  • Pariwara
  • Pariwara Pemkab Kukar
  • Pariwara Pemkot Bontang
  • Pariwara DPRD Bontang
  • Pariwara DPRD Kukar
  • Pariwara Kutai Timur
  • Pariwara Mahakam Ulu
  • Pariwara Pemkab Berau

Rupa

  • Gaya Hidup
  • Kesehatan
  • Musik
  • Risalah
  • Sosok

Historia

  • Peristiwa
  • Wawancara
  • Tokoh
  • Mereka

Informasi

  • Kontak
  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
© 2018 - 2025 Copyright by Kaltim Kece. All rights reserved.