kaltimkece.id Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Kalimantan Timur (Kaltim) bersama Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kaltim mengadakan Tour Library Kaltim 2023 dengan mengangkat tema "Gerakan Kolaborasi untuk Peningkatan Minat Baca dan Literasi Masyarakat Kalimantan Timur."
Kegiatan tersebut berlangsung pada Senin, 27 November 2023, di Aula Maratua, KPw BI Kaltim di Jalan Gajah Mada, Nomor 1, Kelurahan Jawa, Kecamatan Samarinda Ulu, Kota Samarinda.
Deputi Kepala KPw BI Kaltim, Hendik Sudaryanto, mengapresiasi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kaltim atas diselenggarakannya Tour Library Kaltim 2023 sebagai upaya peningkatan budaya baca dan literasi masyarakat.
"Literasi merupakan hal penting untuk mewujudkan wawasan dan pendidikan yang berkualitas. Untuk meningkatkan literasi masyarakat, KPw BI Kaltim menyediakan fasilitas perpustakaan. Selain itu, BI juga memiliki perpustakaan digital yang dapat diakses di mana saja dan kapan saja melalui iBI Library yang dapat diunduh di handphone," tutur Hendik.
Sebagai informasi, jumlah koleksi buku fisik yang dimiliki Perpustakaan KPw BI Kaltim saat ini mencapai sekitar 4.172 buku. Perpustakaan BI dapat dikunjungi oleh pegawai BI dan masyarakat umum.
Talkshow "Membaca dan Menulis Membuat Kita Sehat" merupakan salah satu rangkaian acara di Tour Library Kaltim 2023. Kolaborasi antara KPw BI Kaltim dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kaltim dianggap sebagai kegiatan strategis dalam upaya mendorong peningkatan budaya baca dan literasi masyarakat.
Tiga narasumber dihadirkan dalam talkshow tersebut, yaitu anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Rusman Ya'qub, dr Rintas Tasya, dan dr Sudarman.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh sekitar 300 peserta, yang terdiri dari perwakilan pelajar, mahasiswa, pustakawan, pegiat literasi, guru, dosen, hingga penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK).(*)